Pemkab Murung Raya Evaluasi Progres Pekerjaan Listrik Desa

Rapat Terkait Proyek Lisdes Diadakan untuk Mencari Solusi dan Meningkatkan Akses Listrik di Daerah Terpencil

Redaksi BNews

BARITO.NEWS, Murung Raya – Pemerintah Kabupaten Murung Raya menggelar rapat evaluasi terkait progres pekerjaan listrik desa (Lisdes) pada Selasa (6/8/2024) di Aula A Kantor Bupati Murung Raya. Rapat ini dipimpin oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan Kab. Mura, Reyzal Samad, didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kab. Mura, Paulus Karya Manginte.

Rapat ini dihadiri oleh Kepala Desa/Lurah setempat, PLN UP2K Provinsi Kalimantan Selatan, perwakilan perusahaan di wilayah Kab. Mura, serta stakeholder terkait. Reyzal Samad dalam sambutannya menyampaikan harapan agar rapat ini dapat memberikan masukan konstruktif untuk mempercepat progres pekerjaan listrik desa, terutama untuk desa-desa yang belum teraliri listrik.

Manajer PLN UP2K Provinsi Kalimantan Selatan, Winardi, melaporkan bahwa saat ini terdapat 49 desa yang belum teraliri listrik, menyisakan 52% dari total desa di Kabupaten Murung Raya. Winardi menguraikan beberapa tantangan dalam pelaksanaan proyek Lisdes, termasuk pembebasan lahan, perambasan pohon, dan keamanan aset di lapangan.

“Tantangan utama kami termasuk pembebasan area dan perambasan pohon yang menghambat penarikan jaringan, serta masalah keamanan terkait pencurian material,” ungkap Winardi. Ia juga menekankan perlunya dukungan dari pemerintah daerah, masyarakat, dan perusahaan dalam menghadapi berbagai kendala dan mempercepat pembangunan jaringan listrik.

Rapat ini bertujuan untuk mencari solusi atas kendala yang ada serta memastikan bahwa setiap desa dapat menikmati akses listrik secepat mungkin, sehingga meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah terpencil.