Pemkab Gelar Rapat Persiapan Hari Anak Yatim Piatu di Murung Raya

Redaksi BNews
Pemkab Gelar Rapat Persiapan Hari Anak Yatim Piatu di Murung Raya

Puruk Cahu – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Murung Raya (Mura), Rudie Roy, mengikuti rapat persiapan untuk menyambut Hari Anak Yatim Piatu 10 Muharam 1446 H melalui zoom meeting di aula kantor Bupati Mura. Rapat tersebut dipimpin oleh Asisten III Setda Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Sri Suwanto, pada Senin, 15 Juli 2024.

Sri Suwanto menyampaikan bahwa Hari Anak Yatim Piatu adalah kegiatan tahunan penting yang didukung penuh oleh Provinsi Kalimantan Tengah. Berdasarkan data dari Dinas Sosial Provinsi Kalteng, terdapat 3.800 anak yatim piatu di seluruh wilayah Kalteng yang akan menerima santunan berupa uang dan paket sembako.

Rudie Roy, Pj Sekda Mura, menyatakan bahwa Pemkab Mura siap mendukung penuh kegiatan ini. Ia menekankan pentingnya persiapan yang matang, termasuk menyediakan transportasi untuk memastikan semua anak yatim piatu dapat hadir dalam acara tersebut.

“Tolong kepada Kepala Perangkat Daerah untuk mempersiapkan kegiatan ini dengan baik. Jika memungkinkan, kita siapkan bus agar semua anak yatim piatu bisa hadir,” ujar Rudie Roy.

Ia juga menambahkan bahwa berdasarkan data Dinas Sosial, terdapat 53 anak yatim piatu di Kabupaten Murung Raya. Rudie Roy meminta agar data ini diperbarui dan dilaporkan ke Dinas Sosial Provinsi untuk memastikan tidak ada yang terlewat.

(DiskominfoSP_Nof, Ad/Eyv)